Well 2012 sudah berlalu dengan segala kisahnya, dan sekarang telah memasuki era hitungan masehi yang baru. Banyak tersandung, suka dan duka. semuanya indah dan penuh warna, tapi saya yakin sekali 2013 is mine ! 2013 akan menjadi tahun saya membayar lelah bapak mamak, kepercayaan teman-teman dan saatnya mengaktualisasikan mimpi yang sudah diangan.
Ingat ndak dengan film 5 cm ? itu lho yang mengisahkan perjalanan 5 sahabat dalam memaknai hidup, mereka berpetualang mendaki mahameru, meletakkan 5 cm impian mereka di depan kening, dan voila ! mereka berhasil.

Sebelumnya saya ingin flash back ke belakang kalau persahabatan kami ini bermula dari sebuah fenomena kampus yang fenomenal dan bersejarah. Hingga puncaknya kami ber sepuluh, dan diberi nama Tim 10 ( kak wendy, kak rion, adi, usep, reki, mb dian, mb nisa, dewi, putri, dan saya ) saat itu sem belum berstatus menjadi mahasiswa. Seru sekali petualangan kami di kampus kala itu, dan sekarang telah kembali ke cita-cita masing-masing. Namun saya yakin visinya masih sama...

Sampai disana seperti biasa, orang-orang hebat ini bisa mencairkan suasana... nawar perahu untuk ke pulau sebrang, dan kami kembali tertawa... sampai di pulau kami kembali menawar penjaga pulau untuk dapet kortingan tiket. hohoho....

Setelah itu foto-foto, ganggu orang pacaran... dan gdubraaaakkkkkk !!! putri kepleset di galangan kapal. Untung ndak miring dan jatuh ke laut, perlahan tapi pasti semuanya menyenangkan, dan yang paling parah pas naik kapal pulang dari pulau dengan lugunya mb dian bilang "itu tu kapal yang tadi kita naikkin, yang ada tulisan, pakai indosat hemat" huaaa haa haaa.... kami langsung tertawa bersama, "semua kapal juga ada tulisan gitunya ! jauh-jauh sekolah di malang ini oleh2nya...." dan kami sejenak melupakan penat kuliah juga kerja.
Terakhir kami menyimpulkan kalau kami berlima ini bak 5 cm tapi bedanya kalau mereka perempuannya satu, tapi kami laki-lakinya yang satu, jadi diberi nama 5 mm. Dan hikmah yang saya petik adalah, dulu ketika kami di kampus, turut serta dalam kancah gerakan mahasiswa, kami mencoba berpijak pada tataran keilmuan, mengedepankan diskusi rasional, dan independenitas, saat kami bersepuluh di tekan habis-habisan. dibunuh karakternya secepat kilat atau perlahan, saat rasanya tak sanggup lagi, sungguh itu pembelajaran yang lebih berharga dari sekedar jabatan besar di organisasi, banyak hikmah dan pembelajaran yang tak dirasakan yang lainnya, bahkan ketika kami sudah terpisah pulau sekalipun dan kembali lagi, kami berbincang, bercerita, dan semakin tidak menyesal menentang apa yang dulu kami tentang, karena perlahan dan perlahan Tuhan menunjukkan bukti nyata bagi mereka yang tidak menutup mata.
Setiap insan memiliki takdir sejarahnya masing-masing. ada yang pahit dan manis, namun disaat engkau merasa berat, terdesak, yakinlah, itu bukan tanpa maksud Tuhan menciptakan kondisi untukmu. bisa jadi itu menjadi loncatan dirimu untuk menjadi semakin besar, baik dari pemikiran, mental, keimanan, dsb. Kuncinya hanya satu "Man Jadda Wa Jadda" siapa yang bersungguh-sungguh, niscaya ia kan berhasil. dan saya yakin sekali lebih dari sejarah besar di tahun sebelumnya, 2013 is mine ! untuk sebuah sejarah yang lebih besar.
0 komentar:
Posting Komentar